REPUBLIKA.CO.ID, TURIN -- Penyerang Manchester United (MU) Romelu Lukaku telah menyetujui kontrak empat tahun dengan Juventus. Namun, harapannya untuk merapat ke Stadium Allianz, Turin, tergantung pada keputusan Paulo Dybala bersedia mendarat di MU atau tidak.
Penyerang berpaspor Argentina masuk dalam pembicaraan mengenai rencana transfer Juventus untuk mendapatkan Lukaku, dengan kesepakatan lebih mengarah kepada pertukaran antar kedua pemain.
Sementara itu Daily Mirror, Kamis (1/8) mengklaim Lukaku telah menyetujui persyaratan dengan kampiun Serie A Liga Italia pada kesepakatan gaji senilai 9 juta euro per musim atau setara 157 ribu poundsterling per pekan.
Lebih lanjut, bomber berdarah Belgia bakal merumput bersama La Zebre hingga musim panas Juni 2023 mendatang. Akan tetapi, prospek kesepakatan tukar guling tersebut tinggal menunggu keputusan Dybala, yang pekan ini akan segera mengadakan pembicaraan dengan pelatih Juventus Maurizio Sarri sebelum memutuskan langkahnya.
Adapun, beberapa outlet media asal Negeri Spagetti memprediksi jika eks penyerang Palermo cenderung ingin tinggal lebih lama di Turin, meski dalam pembicaraan nanti Sarri memiliki andil besar mengenai bakal masuk atau tidaknya Dybala sebagai pemain utama i Bianconeri.
Kesepakan transfer ini tentu akan membuat Inter Milan gigit jari. Pasalnya, Nerazzurri adalah klub Serie A Italia yang paling menunjukan minat untuk mendapatkan jasa pemain asal Belgia itu.
Inter sebelumnya sempat mengajukan tawaran senilai 54 juta poundsterling tanpa klausa tambahan untuk bisa membeli Lukaku namun ditolak oleh United. United bersikukuh mereka harus bisa meraup sekurang-kurangnya 79 juta poundsterling, yang sempat mereka keluarkan untuk mendatangkan Lukaku dari Everton tiga musim lalu. Menanggapi hal itu, Direktur Inter Beppe Marotta menilai bahwa United meminta harga terlalu besar untuk Lukaku.
"Kami sudah mengajukan penawaran penting kepada Manchester United untuk Lukaku, namun mereka meminta terlalu banyak untuk Romelu. Kami tak mencapai kesepakatan, namun kami masih bekerja untuk bisa mendatangkan Lukaku," kata Marotta.
"Saya tidak tahu apa yang akan terjadi dalam beberapa hari ke depan, sebab sepak bola terkadang aneh. Kami sudah mengajukan tawaran yang pantas dan penting dengan mempertimbangkan nilai si pemain," ujar Marotta melengkapi.
Sebagai antisipasi jika gagal memboyong Lukaku, Inter Milan dikabarkan mengalihkan bidikan mereka ke Liga Prancis. "Radar Inter beralih ke striker Paris Saint-Germain, Edinson Cavani," ucap Marotta seperti dikutip dari Football Italia, Selasa (30/7).
August 01, 2019 at 07:56AM from Republika Online RSS Feed https://ift.tt/2yq6wYn
via IFTTT
No comments:
Post a Comment