Pages

Thursday, January 31, 2019

Erick Thohir admits selling Inter Milan shares to pay debts

Erick Thohir has sold his remaining 31.05 percent stakes in Inter Milan.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Indonesian business tycoon Erick Thohir has sold his share of Inter Milan at a value of Rp 2.4 trillion in January. The CEO of Mahaka Group explained the proceeds of the sale partly used to pay off debts and repay equities.

Erick said that his investments in overseas are not fully financed by equities. He said it is impossible for him to merely rely on equities.

"In building a stadium abroad, for example, it is impossible to finance it merely by equities, surely there will be loans," Erick told reporters on Thursday (Jan 31).

According to him, the move was very reasonable. Moreover, all of his investments abroad, did not involve banks in Indonesia but foreign banks.

"So I see it's normal. When we build a business, it can be financed by a combination of equity and debt," he explained.

He added, his investment abroad sometimes brought him a profit. At other times, it reached only the break-even point, he said, adding that it was normal.

Erick has released his remaining 31.05 stakes in Inter Milan to a financial company from Hong Kong, LionRock Capital. Erick is no longer own a single share of the Italian football giants since then.

Following the takeover, LionRock Capital became a minority shareholder at Inter Milan, while the majority shareholder is a Chinese retail giants Suning with ownership of 68.55 percent.

Let's block ads! (Why?)



February 01, 2019 at 02:48AM from Republika Online RSS Feed http://bit.ly/2Sk5cCa
via IFTTT

Seorang Anak Meninggal Terseret Arus Banjir di Surabaya

Setelah dikabarkan terseret arus, petugas gabungan dengan cepat melakukan pencarian.

REPUBLIKA.CO.ID, SURABAYA -- Seorang anak laki-laki berusia 13 tahun meninggal karena terseret arus air saat banjir menggenangi sejumlah kawasan perumahan elit di Kota Surabaya, Jawa Timur, Kamis (31/1). "Alhamdulillah sudah ditemukan," kata Komandan Tim Orong-Orong  Dinas Pemadam Kebakaran (DPMK) Surabaya Widagdo Endang Suroso di Surabaya, Jumat (1/2).

Tim gabungan baik dari Linmas, Satpol PP, Pemadam Kebaran serta dibantu pihak kepolisian akhirnya menemukan anak tersebut dalam kondisi meninggal dengan jarak sekitar 500 meter dari lokasi saat anak tersebut hanyut.

Menurut dia, pencarian anak yang terseret arus tersebut tidak terlalu lama, karena koordinasi yang baik antarpetugas gabungan di Pemkot Surabaya dan pihak kepolisian setempat. Setelah dikabarkan terseret arus, petugas gabungan dengan cepat melakukan pencarian.

Seperti diketahui kejadian tersebut berawal saat Johanes Markus, ayah korban membonceng dua anaknya dari Wiyung melintasi kawasan Bukit Bali Citraland. Pada saat itu Markus bermaksud lewat jalan alternatif perumahan elit itu karena melihat kepadatan di jalan utama arah Menganti Gresik.

Namun, saat melintasi Bukit Bali itu ternyata arus banjir sangat deras, motor yang dikendarai Markus mogok. Saat Markus mendorong motornya, dua anaknya bermain air di dekat parit yang telah meluber ke jalan.

Pada saat kondisi debit air di parit penuh tertutup banjir, mereka kemudian terpeleset ke parit dan terbawa arus yang deras. Satu anak berhasil diselematkan oleh seorang warga dan satu lagi  ditemukan dalam keadaan tidak bernyawa.

Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Linmas Pemkot Surabaya Eddy Christianto sebelumnya mengatakan hujan yang turun selama kurang lebih dua jam tersebut berhasil menggenangi sejumlah wilayah mulai di kawasan sekitar perumahan elit seperti di Citraland,  Lontar, Lidah Kulon, Manukan, Lontar, Sukomanunggal dan lainnya.

"Ada seorang anak di kawasan Bukit Bali, Lakarsantri di Surabaya Barat yang tenggelam akibat kepleset saat berada di dekat saluran air. Anak tersebut terseret aliran air yang menuju sungai  Kali Makmur," ujarnya.

Let's block ads! (Why?)



February 01, 2019 at 02:37AM from Republika Online RSS Feed http://bit.ly/2HJt9yG
via IFTTT

Sandiaga visits Ahmad Dhani in Cipinang prison

The verdict against Ahmad Dhani drives Sandiaga to revise ITE law.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Vice presidential candidate number 02 Sandiaga Salahuddin Uno visited musician and politician Ahmad Dhani at Cipinang Correctional Institution, in Jakarta, on Thursday (Jan 31) afternoon. Sandiaga said he came to give support to one of his national campaigners.

"We encourage and motivate as a solidarity to our fighter whom experiences hardship and tribulation," said Sandiaga.

Sandiaga revealed that the verdict drived him to call for a revise to the information and electronic transactions (ITE) Law. He considered the law could become 'pasal karet' (catch-all article).

"There should be no more catch-all articles. The law should not be sharply on one side and blunt to other side. It shouldn't be used selectively and create a sense of injustice," he said.

Sandiaga was accompanied by the Spokesperson of the National Winning Body (BPN) Dahnil Anzar Simanjuntak, Ahmad Dhani's wife Mulan Jameela, Dhani's third son Abdul Qodir Jaelani (Dul), and Ahmad Dhani's mother Joyce Theresia Pamela Kohler.

Ahmad Dhani was sentenced to 1.5 years in prison for hate speech.

Let's block ads! (Why?)



February 01, 2019 at 02:35AM from Republika Online RSS Feed http://bit.ly/2CSwBkE
via IFTTT

DPR Kurang Perjuangkan Delapan ABK yang Ditahan di India

Delapan WNI yang menjadi ABK Miss Gaunt ditahan sejak September 2018

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Mantan Ketua Yayasan Lembaga Bantuan Hukum Indonesia (YLBHI) Patra M Zen merasa prihatin karena pemerintah dan DPR RI kurang memberi perhatian terhadap kasus delapan anak buah kapal (ABK) Miss Gaunt yang menjalani penahanan di dalam kapal di perairan Ghogha, India. Delapan ABK asal Indonesia itu telah ditahan sejak September 2018 lalu.

"Miss Gaunt merupakan kapal yang dimiliki Nordav BV, perusahaan yang dinyatakan pailit dan mempunyai utang kepada perusahaan India," kata Patra, di Jakarta, Kamis (31/1).

Pada 20 September 2018, putusan Pengadilan Tinggi Gujarat India, memerintahkan untuk menahan kapal termasuk para ABK-nya, termasuk delapan WNI. Mereka masih tinggal di dalam kapal dengan kondisi yang memprihatinkan. Menurut dia, ABK dan buruh migran merupakan konstituen anggota DPR RI daerah pemilihan DKI Jakarta 2.

"Sayangnya, para petahana DPR RI dari dapil ini kurang lantang dan nyaring bersuara," kata pria yang juga caleg Dapil DKI Jakarta 2 ini.

Sebagai caleg dari dapil DKI Jakarta 2 yang meliputi Jakarta Selatan, Jakarta Pusat dan luar negeri, Patra menegaskan komitmennya untuk ikut memperjuangkan pembebasan para ABK. Patra mengaku sudah bertemu bertemu dengan Selvy, istri Andy Ferry Jaya, seorang WNI ABK Miss Gaunt yang menceritakan nasib suaminya terkatung-katung di dalam kapal.

Kepada Patra, Selvy meminta pemerintah segera mengupayakan langkah pembebasan terhadap suaminya. Andy bersama tujuh rekannya saat ini masih ditahan di dalam kapal di perairan Ghogha, India. "Sekarang mereka terkatung-terkatung di perairan Ghogha, India. Suami Selvy itu sudah hampir lima bulan sampai saat ini tidak bisa kembali ke Indonesia," ujar politikus Hanura itu dalam keterangan tertulisnya.

Selain belum bisa pulang ke Tanah Air, Patra menyebutkan, suami Selvy dan tujuh rekannya selama bekerja hingga saat ini belum pernah menerima gaji. Kondisi ke-8 WNI saat ini mengkhawatirkan karena kekurangan suplai makanan. Satu orang dinyatakan sedang menderita sakit yang sangat membutuhkan pertolongan medis.

Delapan orang WNI ini menandatangani Seafarers Employment Agreement (SEA) sebagai komitmen awal untuk bekerja sebagai ABK Miss Gaunt pada 12 April 2018. Kapal ini milik Nordav BV, sebuah perusahaan pelayaran dari Belanda. Miss Gaunt berlayar hingga ke Afrika dan pada September 2018 kapal tersebut sudah berada di perairan India.

Sedianya, ke-8 WNI ini hanya bekerja sampai 12 Juli 2018, namun akhirnya tak bisa terwujud. Belakangan diketahui Nordav dinyatakan pailit dan mempunyai utang kepada sebuah perusahaan India. Perusahaan India ini kemudian meminta pengadilan untuk menahan kapal Miss Gaunt.

Hingga berujung putusan Pengadilan Tinggi Gujarat India, yang memerintahkan untuk menahan Kapal termasuk para ABK-nya pada 20 September 2018, dan sejak itulah ke-8 WNI ini belum bisa kembali ke Tanah Air. Sementara itu, pemerintah menyatakan akan mengupayakan pemulangan kembali ABK warga Indonesia yang terlantar di India.

"Kementerian dan lembaga terkait harus terus berkoordinasi di tingkat teknis untuk segera mencari solusi agar para ABK dapat segera dipulangkan dan memperoleh hak-haknya," kata Deputi Bidang Kedaulatan Maritim Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman Purbaya Yudhi Sadewa.

Siaran pers kementerian menyebutkan, dalam rapat itu Asisten Deputi Bidang Keamanan dan Ketahanan Maritim Kemenko Bidang Kemaritiman Basilio Dias Araujo mengatakan, Pemerintah RI telah melakukan berbagai upaya sejak menerima laporan mengenai tertahannya ABK WNI karena perusahaan yang mempekerjakan mereka tersandung masalah hukum di India.

"Setelah menerima laporan dari otoritas Pelabuhan Mumbai di India tanggal 6 November 2018, KJRI Mumbai telah melakukan kunjungan dan memberikan bantuan makanan ke kapal," ujarnya.

Sementara Kepala Sub Direktorat Kelembagaan dan Diplomasi Perlindungan WNI dan Badan Hukum Indonesia Kementerian Luar Negeri Judha Nugraha mengatakan, Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) New Delhi telah mendatangi Kementerian Luar Negeri dan Kementerian Perdagangan India untuk mengupayakan pelepasan ABK WNI.

"Mereka (otoritas India) menyatakan memperhatikan masalah ini namun tetap berpegang pada proses peradilan yang saat ini berjalan bagi pemilik kapal," katanya.

Let's block ads! (Why?)



February 01, 2019 at 02:35AM from Republika Online RSS Feed http://bit.ly/2S2vmtG
via IFTTT

Setiap Hari, Ada 21 Janda dan Duda Baru di Indramayu

Faktor ekonomi menjadi penyebab terbanyak terjadinya perceraian.

REPUBLIKA.CO.ID, INDRAMAYU -- Kasus perceraian di Kabupaten Indramayu masih tinggi. Dari kasus tersebut, pengajuan perceraian lebih banyak dilakukan oleh pihak istri (perempuan).

Berdasarkan data di Pengadilan agama (PA) Kabupaten Indramayu, kasus perceraian yang diajukan pasangan suami istri (pasutri) sepanjang 2018 di Kabupaten Indramayu tercatat ada 8.681 kasus. Dari jumlah itu, perceraian yang diputus oleh majelis hakim sebanyak 7.776 kasus.

Dengan jumlah 7.776 kasus perceraian sepanjang 2018, jika dirata-ratakan dengan jumlah hari dalam setahun, maka berarti ada 21 janda dan duda baru per hari di Kabupaten Indramayu. 

 ‘’Dari kasus perceraian itu, cerai gugat (yang diajukan istri) yang lebih banyak dibandingkan cerai talak (yang diajukan suami),’’ ujar Humas PA Kabupaten Indramayu, Wahid Afani, Kamis (31/1).

Wahid menyebutkan, dari 8.681 perceraian yang diajukan ke PA Kabupaten Indramayu, sebanyak 6.106 kasus di antaranya merupakan cerai gugat dan 2.575 kasus cerai talak. Sedangkan dari 7.776 kasus perceraian yang diputus majelis hakim, sebanyak 5.451 kasus merupakan cerai gugat dan 2.325 kasus cerai talak.

Wahid menjelaskan, banyaknya perempuan yang mengajukan cerai gugat di antaranya karena suaminya tidak bertanggung jawab. Selain itu, adapula karena alasan kekerasan dalam rumah tangga (KDRT).

Tak hanya itu, adapula cerai gugat yang dilatarbelakangi sikap suami yang tidak menghargai jerih payah istrinya yang menjadi tenaga kerja Indonesia (TKI) di luar negeri. Suami tersebut menghabiskan uang kiriman dari istrinya untuk hal-hal yang tidak bermanfaat.

‘’Akhirnya saat istrinya pulang, langsung mengajukan cerai,’’ tutur Wahid.

Wahid menyatakan, penyebab terbanyak terjadinya perceraian di Kabupaten Indramayu memang karena faktor ekonomi. Dari 7.776 kasus perceraian yang diputus, sebanyak 6.914 kasus perceraian disebabkan karena alasan ekonomi. Sedangkan alasan lainnya di antaranya pertengkaran yang terus menerus, kawin paksa dan terjadinya pernikahan lagi tanpa persetujuan pasangan (nikah lagi).

Wahid mengaku prihatin dengan tingginya kasus perceraian tersebut. Dia menilai, masih ada di antara warga yang menganggap ikatan pernikahan sebagai hal yang sederhana hingga mereka mudah mengajukan gugatan cerai ketika ada masalah.

Wahid menyatakan, pihaknya sudah berusaha melakukan mediasi kepada pasangan yang mengajukan gugatan cerai. Namun, mediasi itu hanya bisa dilakukan jika kedua belah pihak hadir di persidangan.

‘’Kenyataannya, 90 persen pengajuan perceraian hanya dihadiri oleh salah satu pihak saja,’’ tutur Wahid.

Terpisah, salah seorang warga yang enggan disebut namanya, mengaku terpaksa mengajukan gugatan cerai kepada suaminya. Pasalnya, dia menilai suaminya tidak bertanggung jawab secara ekonomi.

‘’Saya kerja dua tahun di luar negeri. Ternyata uang yang saya kirimkan malah habis, gak jadi apa-apa,’’ kata perempuan yang belum lama ini baru pulang dari Singapura itu.

Let's block ads! (Why?)



February 01, 2019 at 02:30AM from Republika Online RSS Feed http://bit.ly/2CXmdZ0
via IFTTT

Kesederhanaan Rasulullah

Infografis Kesederhanaan Rasulullah.

Foto: Infografis Republika

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Semasa hidupnya, Rasulullah SAW hidup begitu sederhana. Dalam sebuah riwayat, Umar bin Khattab pernah menangis melihat begitu sederhanya Nabi dalam menjalani kehidupannya.

  • Komentar 0

Dapatkan Update Berita Republika

TERPOPULER

BERITA TERKAIT

BERITA LAINNYA

Let's block ads! (Why?)



February 01, 2019 at 02:20AM from Republika Online RSS Feed http://bit.ly/2BcWb3T
via IFTTT

Presiden Jokowi Harap Milenial Peduli dan Jaga Lingkungan

Milenial diharapkan berperan dominan dalam menjaga lingkungan.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Presiden Joko Widodo berharap acara "Green Festival 2019" di Jakarta menginspirasi milenial untuk menanamkan sikap gaya hidup yang peduli terhadap lingkungan. Milenial diharapkan mengambil peran yang dominan dalam menjaga lingkungan.

Green Festival 2019 ini diadakan dengan tujuan untuk meningkatkan kepedulian dan minat generasi milenial terhadap gaya hidup ramah lingkungan, urban framing dan agrikultur di Indonesia serta mendorong lahirnya ide-ide dan inovasi baru di sektor agrikultur. Saat membuka "Green Festival 2019", Presiden Jokowi berharap event positif seperti ini bisa mengajak milenial yang peduli terhadap lingkungan ini bisa menularkannya kepada masyarakat sekitarnya lewat usaha-usaha kreatif dan inovatif.

Menteri BUMN Rini Soemarno, saat mendampingi Presiden, mengatakan para millenials harus mengambil peran yang dominan dalam menjaga lingkungan. "Semangat inovatif yang dimiliki millenials harus bisa juga dituangkan dalam merawat lingkungan," ujar Menteri Rini di Cendrawasih Room, Jakarta Convention Center, Jakarta.

Green Festival 2019 kali ini, diisi oleh berbagai macam booth UMKM dan Startup serta dihadiri oleh lebih 2.000 remaja milenial yang berasal dari kalangan mahasiswa, profesional, dan komunitas-komunitas lainnya. Sebagai pihak penyelenggara, BRI dan Pupuk Indonesia membuat rangkaian kegiatan Green Festival 2019 yang berisi pameran tanaman sayuran hidroponik dan aquaponik serta berbagai tanaman lainnya.

Selain itu juga diadakan workshop yang diisi dengan tiga kegiatan, yaitu Easy Gardening, teknik dasar menanam dan memelihara tanaman dengan media tanah. Kedua, Hidroponik, teknik dasar menanam dan ketiga, memelihara tanaman dengan media air dan Daur Ulang, yakni mendaur ulang limbah domestik menjadi hal yang berguna.

Acara Talkshow juga menjadi salah satu sajian dalam Green Festival kali ini. Bersama sejumlah pembicara-pembicara inspiratif, Talkshow ini dibuat menjadi beberapa tema. Tema pertama, yakni membahas Millenial Peduli Lingkungan dan Pelopor Green Living. Tema kedua berupa Health Awareness dan Green Lifestyle. Tema ketiga Green Urban for A Thriving Future, serta tema keempat Agribusiness Value Chain, Opportunity in Farming Industry.

Let's block ads! (Why?)



February 01, 2019 at 02:19AM from Republika Online RSS Feed http://bit.ly/2TpUabE
via IFTTT

Erick Thohir: Jokowi Siap Hadapi Debat Kedua

Debat kedua capres akan dilaksanakan pada 17 Februari.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Capres nomor urut 01 Joko Widodo sudah siap tampil pada debat capres tahap kedua. Ketua Tim Kampanye Nasional (TKN) Joko Widodo-Ma'ruf Amin, Erick Thohir, mengatakan hal itu kepada pers, di Media Center Cemara, Jakarta, Kamis (31/1).

KPU sebagai penyelenggara pemilu telah menetapkan debat capres tahap kedua akan dilaksanakan pada 17 Februari 2019 dengan menampilkan tema  energi, pangan, infrastruktur, sumber daya alam, dan lingkungan hidup. Menurut Erick Thohir, Jokowi sudah sangat siap tampil pada debat capres tahap kedua. TKN Jokowi Ma'ruf juga sudah berdiskusi dengan Jokowi dan sudah melihat lokasi yang dipilih menjadi lokasi debat kedua.

"Lokasinya berbeda dengan debat capres tahap pertama, sehingga perlu pengenalan lagi," katanya.

Pada debat capres tahap kedua ini akan menampilkan capres nomor urut 01 Joko Widodo berdebat dengan capres nomor urut 02 Prabowo Subianto. KPU juga tidak memberikan kisi-kisi pada debat kedua. Format debat yang diberikan KPU juga memberikan kesempatan kepada kedua capres untuk lebih banyak saling bertanya dan menjawab.

Menurut Erick, pada debat capres tahap kedua ini dibutuhkan wawasan dan konsentrasi dari kedua capres. Dia meminta capres nomor urut 02, tidak gagal fokus saat pelaksanaan debat.

"Saya berharap Pak Prabowo jangan gagal fokus. Kalau beliau mengangkat isu yang lain di luar tema, ya kasihan rakyatnya," kata Erick.

Erick mengkhawatirkan debat tanpa kisi-kisi ini, jawaban yang diberikan oleh capres nomor urut 02  bisa keluar dari tema yang telah ditetapkan. Erick menegaskan, jangan sampai rakyat tidak mendapat jawaban yang baik, dari Probowo maupun Jokowi.

"Ini akan merugikan capres itu sendiri," katanya.

Let's block ads! (Why?)



February 01, 2019 at 02:18AM from Republika Online RSS Feed http://bit.ly/2BdMoe2
via IFTTT

Mini Album Jepang Ketiga GOT7 Puncaki Dua Tangga Lagu

Mini album Jepang tersebut I Won’t Let You Go dirilis pada 17 Desember

REPUBLIKA.CO.ID, JEPANG-- Mini album Jepang  ketiga GOT7  I Won’t Let You Go menduduki peringkat pertama dua tangga lagu terkemuka negeri Sakura tersebut yakni tangga album harian Oricon dan layanan streaming Line Music. Title song mini album Jepang tersebut I Won’t Let You Go dirilis pada 17 Desember bersama dengan video musik. Lagu tersebut memiliki lirik bermakna tidak menyerah pada cinta.

Selain lagu I Won’t Let You Go, mini album ini berisi delapan lagu lainnya. Lagu-lagu tersebut memiliki judul Never Ending Story, Zero, Seesaw, Reborn, Cold, 25, I Won’t Let You Go (Reggaeton Remix), dan I Won’t Let You Go (instrumental).

Seperti yang dilansir dari Korea Herald, Kamis (31/1), GOT7 saat ini sedang dalam tur konser bertajuk Road 2 U . Konser ini telah digelar di arena Budokan di Tokyo Jepang pada 18 dan 19 Desember. Tur ini kemudian akan diselenggarakan di World Memorial Hall Kobe pada 2 hingga 3 Februari 2019.

GOT7 memulai debutnya pada 2014 di bawah naungan agensi JYP Entertainment dengan mini album Got It?. Single Jepang pertama mereka, Around the World dirilis pada Oktober 2014.

Lagu tersebut  langsung duduk di peringkat ketiga di tangga lagu mingguan Oricon. GOT7 merayakan ulang tahun kelima mereka pada 16 Januari lalu.

Let's block ads! (Why?)



February 01, 2019 at 02:07AM from Republika Online RSS Feed http://bit.ly/2CWFBp2
via IFTTT

Pelatih Chelsea Merasa tak Mampu Memotivasi Para Pemain

Chelsea memang harus berbenah karena posisinya di klasemen makin terancam.

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Chelsea dihantam empat gol tanpa balas oleh tim papan tengah Bournemouth. Kekalahan ini juga merupakan yang kedua kalinya secara beruntun di liga, setelah sebelumnya dihantam Arsenal 0-2.

Dua kekalahan itu membuat the Blues turun ke peringkat lima klasemen, digeser oleh Arsenal. Pelatih Chelsea Maurizio Sarri tak tahu persis apa yang terjadi dengan para pemainnya. Padahal, secara permainan, ia menilai Eden Hazard dkk tampil cukup baik.

''Mungkin ini kesalahan saya, karena saya tidak dapat memotivasi tim ini dan para pemain,'' kata Sarri dikutip dari Sky Sports, Kamis (31/1).

Oleh karena itu, Sarri masih harus memahami permasalahan timnya dengan cepat karena masih harus kembali bertanding tiga hari kemudian. Namun catatan awalnya, Sarri menilai ada masalah pada mental para pemain. Bukan hanya harus mengerti, pelatih asal Italia itu menegaskan Chelsea harus mengambil sikap atas masalah ini.

''Bagi saya ini benar-benar sulit untuk dipahami. Saya berusaha melakukannya dan saya akan melakukannya lagi besok, tapi itu tidak mudah,'' ujar Sarri.

Chelsea memang harus berbenah. Karena posisi the Blues makin terancam, mengingat hanya berjarak dua poin dari Manchester United di peringkat keenam. Jika kembali terpeleset, bisa-bisa peluang untuk lolos ke Liga Champions pun kandas.

Let's block ads! (Why?)



February 01, 2019 at 02:00AM from Republika Online RSS Feed http://bit.ly/2G1YT02
via IFTTT

Rocky Gerung to meet police summon on Friday afternoon

Jack Lapian, Abu Janda file police report against Rocky Gerung on alleged blasphemy.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Jakarta Metro Police said political observer and lecturer Rocky Gerung failed to meet the summon on Thursday (Jan 31) as he was still in Makassar, South Sulawesi. He was about to be questioned for calling 'Holy Book is fiction".

"His lawyer informed that Rocky Gerung will come tomorrow (Feb 1) after Friday prayers," spokesperson of Jakarta Metro Police, Argo Yuwono said on Thursday (Jan 31).

Rocky could not fulfill the summon on the report made by Cyber ​​Indonesia Secretary General, Jack Boyd Lapian. According to his attorney, Haris Azhar, Rocky would come to Jakarta Metro Police headquarters after finishing his business outside the city.

"(He will come) tomorrow afternoon," Haris said in Jakarta on Thursday (Jan 31).

Beside Lapian, Chairman of Cyber ​​Indonesia, Permadi Arya, also filed a police report against Rocky on Wednesday, April 11, 2018. Rocky allegedly insult the religion when speaking at Indonesia Lawyer's Club TV talk show on Tuesday, April 10 2018.

In the discussion, Rocky said 'Holy Book is fiction'. He explained that fiction is a noun, but the term was considered bad as it was conveyed in a political forum.

According to him, fiction actually is very good. Fiction is an energy to activate imagination, he explained.

"And we live in a fictional world, more in fiction than in the realm of reality. The antonym of fiction is reality, not fact. So if you say it's fiction, then the word becomes pejorative, that means we want our children no longer to read fiction, because for the past two months the term 'fiction' has become a bad word," said Rocky in the show.

"Is the Holy Book fictional or not? Who dares to answer? If I use the definition that fiction activates imagination, the Holy Book is fiction," he said confidently.

To explain further, Rocky then tried to make another comparison. He said that Babad Tanah Jawi is an example of fiction. Babad Tanah Jawi is a compilation of manuscripts written in Javanese language about the history of the land of Java.

"Fiction has a role to activate imagination, to lead us to think more imaginatively. Now, it (fiction) is killed, by politician," he said.

Let's block ads! (Why?)



February 01, 2019 at 01:45AM from Republika Online RSS Feed http://bit.ly/2t00RFL
via IFTTT

Tidak Sarapan Bantu Turunkan Berat Badan, Benarkah?

Ada faktor pola kerja, gaya hidup, dan faktor sosial ekonomi yang mempengaruhinya.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Bagi sebagian dari mereka yang menjalani diet, melewati sarapan pagi merupakan salah satu runutan cara untuk menurunkan berat badan. Benarkah demikian?

Sebuah studi yang dipublikasikan The BMJ justru memiliki kesimpulan berbeda. Dari hasil analisis 13 studi yang dilakukan, melewatkan sarapan pagi bukanlah cara tepat untuk menurunkan berat badan. Pasalnya, pola kerja, gaya hidup, dan faktor sosial ekonomi menjadi pembedanya.

Misalnya, mereka yang bekerja pagi ke sore dengan mereka yang mendapatkan shift kerja sore ke malam hari tentu akan berbeda. Studi lainnya juga menyebutkan, melewatkan sarapan mungkin menyebabkan lebih banyak pembakaran kalori namun akan memiliki dampak pada tubuh. 

Ahli Gizi University of Delaware  Sharon Collison mengatakan, tidak mengetahui adanya penelitian yang menunjukkan sarapan dapat menambah berat badan. Sehingga kemungkinan tidak ada salahnya untuk tetap melakukannya.

“Orang yang mengonsumsi sarapan secara teratur sering mengalami peningkatan aktivitas fisik. Mereka memiliki profil diet yang lebih baik dan asupan makanan ringan yang lebih rendah,” kata Collison yang mendukung gerakan sarapan, dikutip dari Time.

Menurut Collison, melewatkan sarapan dikaitkan dengan peningkatan risiko penyakit. Masalah yang timbul tidak hanya obesitas, namun, diabetes, penyakit jantung, dan kualitas makanan yang lebih rendah.

Collison mengatakan makan pagi yang baik mencakup empat hal, protein, biji-bijian, lemak sehat, dan buah atau sayuran. Penelitian telah menunjukkan, protein dan lemak dapat meningkatkan rasa kenyang dan mengurangi ngemil yang tidak perlu di jam sleanjutnya, sementara gandum utuh dan produksinya menambah serat, vitamin, dan mineral yang bergizi.

Let's block ads! (Why?)



February 01, 2019 at 01:43AM from Republika Online RSS Feed http://bit.ly/2MGVvZ7
via IFTTT

Lima Rusun TNI Telah Dihuni

Pembangunan Rusun dilaksanakan sejak 2015 hingga 2017.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Kementerian PUPR melalui telah menyelesaikan pembangunan lima rumah susun (Rusun) bagi anggota TNI Kodam Jaya. Rusun yang berlokasi di Cililitan, Jakarta Timur tersebut kini telah dihuni.

Pembangunan Rusun Sewa bagi TNI dan Polri dilakukan karena banyak anggota TNI dan Polri yang belum memiliki hunian yang layak. Ketersediaan hunian turut mendukung TNI dan Polri dalam melaksanakan tugasnya memberikan pelayanan kepada masyarakat.

"Kami berharap Rusun ini bisa bermanfaat bagi para anggota TNI yang bertugas di Kodam Jaya. Semoga mereka bisa nyaman tinggal di Rusun ini bersama keluarga," kata Dirjen Penyediaan Perumahan Kementerian PUPR Khalawi Abdul Hamid melalui keterangan tertulis.

Pembangunan Rusun dilaksanakan sejak 2015 hingga 2017. Rusun dengan tinggi enam lantai itu telah dilengkapi dengan jalan lingkungan, drainase, lift dan setiap unitnya tersedia meubelair. Rusun terdiri dari 83 kamar tipe 45  dan secara total dapat menampung 415 kepala keluarga.

Anggaran untuk pembangunan Rusun ini berasal dari APBN sebesar Rp 147 miliar yang dikerjakan oleh kontraktor PT Wijaya Karya Bangunan Gedung.

Kementerian PUPR sejak 2015 - 2018 membangun sebanyak 114 tower (4.267 unit) Rumah Susun TNI di 24 provinsi.

Selain Rusun, juga dibangun sebanyak 1.994 unit Rumah Khusus bagi anggota TNI terutama yang bertugas di kawasan perbatasan, pulau terdepan dan terpencil.

Sementara itu, sejumlah anggota TNI mengaku senang mendapat bantuan Rusun dari Kementerian PUPR. Mereka juga merasa nyaman karena fasilitas yang disediakan oleh Kementerian PUPR ini sangat lengkap sehingga dapat lebih fokus dalam menjalankan tugas.

"Kami telah menempati Rusun ini kurang lebih selama dua tahun dan keluarga juga nyaman tinggal di sini," ujar Sertu Hidayat Gunawan

Let's block ads! (Why?)



February 01, 2019 at 01:31AM from Republika Online RSS Feed http://bit.ly/2sWKDxn
via IFTTT

Kominfo Gandeng KPU-Bawaslu Perangi Hoaks Pemilu

rata-rata setiap tahun penyebaran hoaks di Indonesia mencapai 800 ribu.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Kementerian Komunikasi dan Informatika bersama Komisi Pemilihan Umum dan Badan Pengawas Pemilihan Umum bekerja sama untuk membuat laporan berisi berita palsu yang berkaitan dengan Pemilu 2019.

"Kemenkominfo makin proaktif, sebab setiap hari mengeluarkan laporan hoaks berkaitan dengan Pemilu. Komunikasinya tidak hanya melalui laporan hoaks yang diterbitkan, tapi juga dari berbagai media," kata Menkominfo Rudiantara dalam keterangannya pada acara Memorandum of Action (MoA) Upaya Bersama Memerangi Konten Negatif dan Informasi Hoaks Jelang Pemilu 2019 di Jakarta, Kamis Kemarin.

Rudiantara menyampaikan merupakan tanggung jawab Kementerian Kominfo yang strategis di pemerintahan adalah menyampaikan informasi yang benar.  Kesepakatan itu ditandatangani oleh Menteri Kominfo bersama Ketua KPU Arief Budiman dan Ketua Bawaslu Abhan.

Berdasarkan kesepakatan tersebut, Kominfo akan merilis laporan yang telah terverifikasi kebenaran informasinya ke masyarakat.

"Termasuk laporan konten hoaks yang diterima Kemenkominfo terkait menjelang Pemilihan Umum Tahun 2019. Tujuannya agar bisa menangkal konten hoaks dan meluruskan informasi Pemilu 2019," kata Rudiantara.

Kominfo akan mengumumkan klarifikasi atas hoaks yang beredar yang berkaitan dengan Pemilu melalui grup media digital masyarakat agar warganet dapat membantu membuat informasi tersebut menjadi viral.

Ketua Bawaslu Abhan dalam keterangan yang sama menyatakan apresiasi atas langkah tersebut. Kerja sama ini merupakan yang kedua kali setelah Pilkada Serentak pada 2018.

Data dari Direktorat Jenderal Aplikasi Informatikan Kominfo menunjukkaan rata-rata setiap tahun penyebaran hoaks di Indonesia mencapai 800 ribu. Kementerian Kominfo pada 2017 mendata telah memblokir sekitar 6.000 situs penyebar hoaks di media digital.

Let's block ads! (Why?)



February 01, 2019 at 01:20AM from Republika Online RSS Feed http://bit.ly/2UtmlGN
via IFTTT

Former Police Chief Awaloedin Djamin passes away

Awaloedin Djamin serves as national police chief from 1978 to 1982.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Awaloedin Djamin, former chief of the Indonesian Police (Polri), died of illness at the Medistra Hospital, here, Thursday. He will be buried on Friday at the Kalibata Heroes' Cemetery, South Jakarta, on Friday.

"Yes, he passed away at 2:45 p.m. Western Indonesian Standard Time (WIB)," Ins. Gen. Mohammad Iqbal, the spokesman of Polri, stated here, Thursday.

Polri Chief General Tito Karnavian is expected to lead the funeral that will be held after the Friday mass prayers.

Born in Padang, West Sumatra, on September 26, 1927, Djamin was the manpower minister during the 1966-1967 period. He was the Polri chief from 1978 to 1982.

Let's block ads! (Why?)



February 01, 2019 at 01:17AM from Republika Online RSS Feed http://bit.ly/2MHRyU2
via IFTTT

Sarinah akan Bangun Gedung Baru

Gedung lama tetap kami pertahankan karena merupakan salah satu saksi sejarah

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Sarinah, salah satu BUMN ritel berencana membangun gedung baru 40 lantai. Rencana ini diharapkan mampu meningkatkan citra dan pelayanan kepada para pemangku kepentingan dan mitra kerja.

Direktur  Utama Sarinah GNP Sugiarta Yasa mengatakan, gedung baru tersebut dibangun untuk memfasilitasi produk-produk premium seperti fesyen dan resto-resto "highend" serta ruang perkantoran dengan fasilitas modern. 

"Gedung  lama  tetap  kami  pertahankan  karena  merupakan salah satu saksi sejarah ritel  di Indonesia,  kami hanya bisa melakukan perubahan interiornya, karena Sarinah menjadi  salah  satu 'heritage' dan kami  berharap  Sarinah  bisa  menjadi  'Harrods'-nya Indonesia", katanya.

Menurut dia, hampir enam dasawarsa atau 60 tahun Sarinah The Window of Indonesia meramaikan dan memberikan sejarah dalam perkembangan industri  ritel  di  Indonesia. 

Selama  ini Sarinah telah mengayomi, membina dan memasarkan produk dari para pelaku indsutri kreatif  seperti batik,  tenun, kerajianan dan kuliner. 

Terkait realisasi pembangunan gedung baru tersebut, Sugiarta Yasa menyatakan, dijadwalkan pada Maret tahun ini dilakukan "ground breaking" atau pemancangan tiang pertama. 

Sementera itu, mengenai "Sarinah  Awarding Night", menurut dia, kegiatan tahunan itu  didedikasi kepada  para  mitra kerja  Sarinah diantaranya  pemasok,  penyewa gerai dan  BUMN  yang  selama  ini memberikan  kontribusi dalam  meningkatkan  profit.   

Para  mitra  kerja  ini, lanjutnya, telah  bersama-sama membangun Sarinah tetap eksis dan berdiri kokoh dari gempuran peritel modern dan asing. "Mitra  kerja merupakan hal  yang  sangat  penting  bagi Sarinah,  tanpa  mitra  kerja  tidak  akan  eksis sampai saat ini," katanya.

Let's block ads! (Why?)



February 01, 2019 at 01:11AM from Republika Online RSS Feed http://bit.ly/2Gii7hg
via IFTTT

Mitos dan Fakta Seputar Demam

Mitos dan fakta seputar demam.

Foto: Republika.co.id

REPUBLIKA.CO.ID,

  • Komentar 0

Dapatkan Update Berita Republika

TERPOPULER

BERITA TERKAIT

BERITA LAINNYA

Let's block ads! (Why?)



February 01, 2019 at 01:09AM from Republika Online RSS Feed http://bit.ly/2G5ao7l
via IFTTT

Beto Bangga Dapat Kepercayaan Persija

Ia dipinjam Persija untuk menghadapi pertandingan kualifikasi Liga Champions Asia.

REPUBLIKA.CO.ID, BATAM -- Striker senior Alberto 'Beto' Goncalves sangat antusias bergabung dengan juara Liga 1 Persija Jakarta. Beto sebenarnya berstatus pemain Madura United setelah kontraknya bersama Sriwijaya FC habis.

Tapi sementara waktu, skuat Macan Kemayoran meminjam Beto untuk menghadapi pertandingan kualifikasi Liga Champions Asia melawam klub Singapura Home United.

"Saya sangat senang karena dipercaya Persija. Saya akan membantu semaksimal mungkin membawa Persija lolos dan tampil di Liga Champions Asia," kata Beto, dikutip dari laman resmi Persija, Kamis (31/1).

Beto sudah hadir bersama timnya yang sedang memusatkan latihan di Batam, Kepulauan Riau. Persija akan melawan Home di Stadion Jalan Besar, Singapura, pada Selasa (5/2) sore WIB.

Beto sudah berusia 38 tahun. Tapi penyerang naturalisasi timnas Indonesia itu masih dalam performa terbaik. Beto merupakan penyerang tengah yang bagus untuk urusan menjaga aliran bola di lini depan.

Selain Beto, Persija juga meminjam bek asal Brasil Jaimerson da Silva Xavier. Jeimerson bukanlah pemain baru buat Macan Kemayoran.

Selama musim 2018 lalu, Jeimerson membela Persija dan membantu tim ibu kota itu merebut gelar juara Liga 1. Jaimerson pindah ke Madura United setelah kontraknya di Persija berakhir.

Sebenarnya, Persija tidak harus meminjam Beto dan Jaimerson ke Madura United. Tapi pemain-pemain baru Persija, yakni Vinicius Lopez, Jakhongir Abdumuminov, Bruno Matos, dan Ryuji Utomo belum dapat izin untuk membela klub yang bermarkas di Stadion Gelora Bung Karno itu. Ini karena para pemain itu belum mendapatkan sertifikat transfer internasional.

Let's block ads! (Why?)



February 01, 2019 at 01:01AM from Republika Online RSS Feed http://bit.ly/2WxW643
via IFTTT

Ini Kata Pengemudi Ojol Soal Motor Masuk Tol

Risiko motor masuk tol sangat tinggi meskipun diberi pembatas jalan.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Para pengemudi ojek online (ojol) atau ojek daring menanggapi usulan Ketua DPR Bambang Soesatyo (Bamsoet) terkait penggunaan jalan tol untuk sepeda motor. Sebagian besar pengemudi ojol yang Republika.co.id wawancarai, mereka menolak usulan tersebut karena memperhatikan faktor keselamatan.

"Enggak setuju motor masuk tol. Bahaya kalau motor lewat tol banyak angin, goyang sedikit bahaya. Banyak kendaraan besar juga yang lewat," ujar Sunardi (29) pengemudi Grab Bike ditemui Republika di kawasan Sarinah, Jakarta Pusat, Kamis (31/1).

Menurut dia, hal itu termasuk dengan dibuatnya jalur khusus sepeda motor di tol. Laki-laki asal Madura itu mengatakan, seperti di tol Suramadu (Surabaya-Madura), meski ada pembatas antara jalur motor dan mobil, angin kencang tetap ia rasakan ketika melewatinya.

Hal senada juga diungkapkan Toni (60) pengemudi Gojek. Ia mengatakan, tol dirancang bagi kendaraan roda empat atau lebih. Kecepatan minimalnya pun diatur sehingga rata-rata kendaraan di jalan tol tak bisa diimbangi sepeda motor. 

"Rasanya kurang setuju kalau motor masuk jalan tol. Kita ketahui kan tol itu bebas hambatan, kecepatannya di atas rata-rata, bus kencang, truk kencang. Risiko di tol cukup tinggi untuk motor, keselamatan kita maupun penumpang," jelas Toni.

Kendati jika melalui tol waktu tempuh akan semakin cepat, tetapi ia harus memperhatikan keselamatan penumpang. Bagi dia, keselamatan menjadi faktor utama yang harus dipertimbangkan pemerintah untuk membuat suatu kebijakan.

Selain itu, warga Jakarta, Jhon R (34) mengatakan, usulan sepeda motor masuk jalan tol tidak diperlukan saat ini selama angka jumlah kendaraan terus meningkat. Menurutnya, pemerintah harus menekan pertumbuhan kendaraan di ibu kota yang terus bertambah.

Jhon mengatakan, walaupun keadaan lalu lintas padat tetapi motor masih bisa melalui jalan yang macet sekalipun. Bagi dia, jalan tol bagi sepeda motor bukan menjadi prioritas untuk memangkas waktu tempuh perjalanan.

"Enggak bisa lah kalau motor masuk tol, bahaya. Kalau mau biar enggak macet ya harusnya angka jumlah kendaraannya yang dibatasi," kata Jhon.

Apalagi, lanjut dia, jika melalui tol pasti ada tarif yang diberlakukan. Menurut Jhon, bagi pengendara sepeda motor, tarif tersebut akan lebih besar dibandingkan dengan pengeluaran bahan bakar minyak (BBM). 

Sementara, Pole (24) yang bekerja mengantarkan barang hingga antarkota di Jabodetabek, merasa perlu adanya rencana sepeda motor masuk tol. Ia mengatakan, hal itu akan memotong waktu tempuh sehingga ia pun bisa lebih maksimal dalam melaksanakan tugasnya.

"Jalan tol untuk motor sendiri sangat membantu apalagi kalau saya mengantar barang antarkota kan itu jauh lebih efektif," tutur Pole.

Ia percaya, pemerintah membuat kebijakan pasti dengan persiapan yang matang dan memperhatikan kebutuhan dan keselamatan warganya. Bagi Pole, setiap rencana kebijakan yang dirasa akan menguntungkan ia akan terima terlebih dahulu.

Ia ingin setiap jalan tol yang menghubungkan antarkota di Jabodetabek bisa dilalui sepeda motor. Mengenai tarif, ia rela merogoh kocek demi mendapatkan waktu tempuh yang lebih cepat. 

Sehingga, kata Pole, barang yang akan ia antarkan ke pelanggan bisa lebih banyak secara kuantitatif. Menurutnya, apabila ada jalur khusus motor di tol, barang yang ia antarkan dalam sehari akan bertambah. Penghasilan dari jasa mengantarkan barang yang akan ia bawa pulang pun bisa bertambah. 

"Di jalur kawasan Sudirman yang mau ke Semanggi itu mau ke arah Cawang. Kalau saya mau mengantarkan barang ke Jakarta Timur, mengantar barang ke Bekasi juga bisa," kata Pole.

Let's block ads! (Why?)



February 01, 2019 at 01:00AM from Republika Online RSS Feed http://bit.ly/2GaWZK2
via IFTTT

Kanker Paru-Paru Masih Jadi Pembunuh Utama Pria Indonesia

Angka kejadian kanker tertinggi bagi perempuan adalah kanker payudara

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Kementerian Kesehatan (Kemenkes) merilis penyakit kanker masih diderita perempuan dan laki-laki di Indonesia dan akhirnya menyebabkan kematian.

Dirjen Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Kemenkes Anung Sugihantono mengutip data Globocan yang menyebutkan di tahun 2018 terdapat 18,1 juta kasus baru dengan angka kematian sebesar 9,6 juta kematian, dimana satu dari lima laki-laki dan satu dari enam perempuan di dunia mengalami kejadian kanker. 

"Data tersebut juga menyatakan satu dari delapan laki-laki dan satu dari 11 perempuan, meninggal karena kanker," katanya saat pemaparan Hari Kanker Sedunia 2019, di Jakarta, Kamis (31/1). 

Ia menyebut angka kejadian penyakit kanker di Indonesia yaitu 136,2 per 100 ribu penduduk berada pada urutan delapan di Asia Tenggara, sedangkan di Asia urutan ke-23. Adapun angka kejadian tertinggi di Indonesia untuk laki – laki adalah kanker paru yaitu sebesar 19,4 per 100 ribu penduduk dengan rata-rata kematian 10,9 per 100 ribu penduduk, yang diikuti dengan kanker hati sebesar 12,4 per 100 ribu penduduk dengan rata-rata kematian 7,6 per 100 ribu penduduk. 

Sedangkan angka kejadian untuk perempuan yang tertinggi adalah kanker payudara yaitu sebesar 42,1 per 100 ribu penduduk dengan rata-rata kematian 17 per 100 ribu penduduk yang diikuti kanker leher rahim  sebesar 23,4 per 100.000 penduduk dengan rata-rata kematian 13,9 per 100 ribu penduduk.

Sementara itu berdasarkan data riset kesehatan dasar (Riskesdas), ia menyebut prevalensi tumor/kanker di Indonesia menunjukkan adanya peningkatan dari 1.4 per 1.000  penduduk di tahun 2013 menjadi 1,79 per 1.000 penduduk pada tahun 2018. Prevalensi kanker tertinggi adalah di provinsi Yogyakarta 4,86 per 1000 penduduk, diikuti Sumatera Barat 2,47 79 per 1.000 penduduk dan Gorontalo 2,44 per 1.000 penduduk.

Untuk pencegahan dan pengendalian kanker di Indonesia, khususnya dua jenis kanker terbanyak di Indonesia, yaitu kanker payudara dan leher rahim, pemerintah telah melakukan berbagai upaya antara lain deteksi dini kanker payudara dan kanker leher rahim pada perempuan usia 30-50 tahun dengan menggunakan metode Pemeriksaan Payudara Klinis (SADANIS) untuk payudara dan Inspeksi Visual dengan Asam Asetat (IVA) untuk leher rahim. 

“Selain upaya diatas, Kementerian Kesehatan juga mengembangkan program penemuan dini kanker pada anak, pelayanan paliatif kanker, deteksi dini faktor risiko kanker paru, dan sistem registrasi kanker nasional,” katanya.

Let's block ads! (Why?)



February 01, 2019 at 01:00AM from Republika Online RSS Feed http://bit.ly/2G0yhNg
via IFTTT

Wow, Jumlah Pengguna Instagram Stories Tembus 500 Juta

Pada bulan Juni 2018, jumlah pengguna Instagram Stories mencapai 400 juta orang.

REPUBLIKA.CO.ID, LOS ANGELES --Fitur Instagram Stories sangat digemari pengguna media sosial. Kabar teranyar, ada 500 juta pengguna aktif fitur ini setiap harinya.

Jumlah tersebut alami kenaikan ketimbang tahun lalu, tepatnya pada bulan Juni, ketika pengguna aktif fitur tersebut mencapai 400 juta pengguna. Soal ini, CEO Facebook Mark Zuckerberg menyebut fitur ini akan menjadi masa depan Facebook dan aplikasi dibawahnya.

“Orang-orang ingin berbagi dengan cara-cara yang tidak bertahan secara permanen dan saya ingin memastikan kita sepenuhnya merangkul ini,” ujarnya dalam sebuah sesi wawancara Oktober  tahun lalu.

Naik daunnya Instagram Stories bahkan mengandaskan snap chat, kompetitor utamanya. Snap dilaporkan hanya memiliki 186 juta pengguna aktif setiap hari. Bagi Snap Chat ini tentu sebuah pukulan telak. Apalagi, Snap baru akan melaporkan pendapatanya pada Senin Mendatang.

Snap lebih dulu memperkenalkan fitur ini pada tahun 2016 silam. Namun, selang kemudian Instagram meluncurkan fitur serupa. Namun, jumlah pengguna fitur ini di Instagram lebih banyak sehingga dalam waktu singkat mampu mengalahkan Snap.

Let's block ads! (Why?)



February 01, 2019 at 12:56AM from Republika Online RSS Feed http://bit.ly/2Gc5zIp
via IFTTT

Indonesia seeks technology to preserve tempe for export

Gakoptindo targets countries with large number of Indonesians to export tempe.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Trade Minister Enggartiasto Lukita said that Indonesia aimed to export its traditional food tempe (soybean cake) to some countries.The Ministry would meet the the Association of Indonesian Tempe and Tofu Producers (Gakoptindo) to discuss the plan.

"We are now seeking the food technology to preserve tempe," he said in Bekasi, West Java, on Thursday.

Enggartiasto is optimistic tempe would easily be accepted widely in international market. He believed people in targeted countries would love the taste of tempe.

Meanwhile, Chairman of Gakoptindo Ayip Syarifuddin said that his side already had a number of tempe products to be exported. Some of tempe producers have tried to export tempe based on request with the amount not more than one container per month.

Ayip said the producers have met the requirements for export. He would ask the Trade Ministry to facilitate the access to international markets as they are ready to export tempe around 50 containers or 2,000 tons per month.

"We are ready in term of quality and quantity," he said when contacted by Republika.co.id, on Thursday.

According to Ayip, the association would target countries with a large number of Indonesians, such as Hong Kong, South Korea, and the Middle East countries. He said Saudi Arabia would be their top priority as around one million Indonesian Muslims perform umrah (minor hajj) per year.

Currently, the traditional food marketing overseas is made sporadically and is yet to optimize its quality.

"We have tried to export, but the tempe decayed because of the long journey," he explained.

Ayip revealed that the Industry Ministry has provided the packaging technology to preserve the traditional food. "Hopefully, in the near future we could preserve it for years," he said.

Let's block ads! (Why?)



February 01, 2019 at 12:41AM from Republika Online RSS Feed http://bit.ly/2BdQkeV
via IFTTT

Relawan Arus Bawah Jokowi Ikuti Pembekalan di Jakbar

Pembekalan relawan dihadiri Sekretaris TKN Hasto Kristiyanto.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Relawan Arus Bawah Jokowi (ABJ) Jakarta Barat menggelar pembekalan 1.500 tim door to door di Gedung Gorga, Kebon Jeruk, Jakarta, Kamis (31/1). Pembekalan relawan dihadiri Sekretaris TKN Hasto Kristiyanto, Mantan Gubernur DKI/Ketua DPP PDI Perjuangan Djarot Saiful Hidayat dan Ketua Umum ABJ Michael Umbas.

Ketua Umum DPP ABJ, Michael Umbas mengatakan seluruh anggota tim ABJ Jakbar setelah pembekalan harus langsung bergerak memberikan pemahaman dan pengertian mengenai kerja nyata pemerintahan Jokowi dalam empat tahun terakhir.

"Yakni dengan door to door ke masyarakat dan tempat-tempat berkumpulnya masyarakat," ujarnya dalam siaran persnya.

Seluruh anggota tim ABJ Jakbar, kata dia, didorong untuk aktif meluruskan informasi yang tidak benar atau hoax mengenai pemerintahan Jokowi.

"Sudah saatnya masyarakat memahami apa itu informasi hoax, salah satunya dengan tabayun atau mencari kebenaran suatu informasi. Presiden Jokowi pada Harlah NU Ke-93 juga meminta pentingnya etika kebangsaan hingga keagamaan ketika menggunakan media sosial," kata Michael Umbas.

Dijelaskan bahwa program pemerintahan Pak Jokowi sudah terbukti dengan berbagai program kerakyatan yang benar-benar dirasakan oleh rakyat kalangan arus bawah.

"Salah satunya kartu Indonesia sehat, terbukti banyak relawan ABJ yang merasakan langsung pengobatan gratis di era Jokowi. Jika mau terus berlanjut dan makin banyak yang menikmati lagi maka pilihlah Jokowi Amin," kata dia.

Michael Umbas mengatakan antusiasme masyarakat yang luar biasa dalam konsolidasi pemenangan Jokowi-Maruf hari ini harus dijadikan pijakan bagi tim untuk menyatukan tekad, sekaligus komitmen untuk bergerak lebih masif dan kita pastikan Jokowi-Amin menang terhormat di DKI Jakarta.

Let's block ads! (Why?)



February 01, 2019 at 12:37AM from Republika Online RSS Feed http://bit.ly/2TsTVgg
via IFTTT

Jokowi akan Bentuk Badan Riset Tampung Ide-Ide Kaum Milenial

Jokowi berpesan agar generasi milenial siap mengantisipasi era revolusi industri 4.0

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyatakan akan membentuk sebuah badan riset nasional. Tujuan dibentuknya badan riset ini salah satunya untuk menampung ide-ide dan gagasan kaum muda milenial yang kreatif dan inovatif.

"Ke depan perlu namanya badan riset nasional. Konsolidasi dengan baik. Pemikiran tadi bisa kita tampung. Bisa kita realisasi," katanya setelah acara Peresmian Pembukaan Green Fest Tahun 2019 di Cendrawasih Room, Jakarta Convention Center, Jakarta, Kamis (31/1).

Dalam acara itu, Presiden sempat berdialog dengan beberapa anak muda milenial dan menggali ide dan gagasan mereka. Mereka menyampaikan ide misalnya tentang keinginan mengembangkan listrik tenaga surya, budidaya mangrove, hingga budidaya dan pengelolaan kopi di Sumbawa.

"Saya kira bagus, memberikan peluang agar ide-ide bisa ditindak lanjuti. Baik secara komersial, maupun riset," kata Presiden setelah dialog dengan anak-anak muda kreatif tersebut.

Pada kesempatan itu, Presiden berpesan kepada sekitar 4.000 anak milenial yang hadir agar merespon dan mengantisipasi era revolusi industri 4.0 yang serba cepat.

"Bahwa kecepatan perlu direpson. Dan kecepatan perlu diantisipasi. Perlu direncanakan jangan sampai tahu-tahu ditinggal. Jadi bisa cepat merespon perubahan-perubahan itu  anak-anak muda. Sehingga saya ingin melihat pemikiran-pemikiran apa. Jadi ide mereka apa, gagasan mereka apa. Saya ingin nangkap apa," katanya.

Terkait pembiayaan bagi usaha yang dikembangkan kaum milenial, Presiden beranggapan sudah banyak pembiayaan yang ditawarkan untuk itu. "Contoh untuk pemula-pemula saya bisa ngambil apa peer to peer juga banyak. Kalau di BUMN ada KUR bunganya hanya 7 persen. Itu sudah lompatan menurut saya," katanya.

Untuk itu, anak muda menurut dia harus bisa bersaing dan memenangkan pertarungan termasuk ketika mengajukan pinjaman ke sebuah lembaga keuangan formal.

Presiden pada kesempatan yang sama juga berpesan kepada anak muda agar mengikuti perkembangan zaman namun harus tetap mempertahankan karakter ke-Indonesiaan yang dimiliki. Presiden didampingi oleh Menteri BUMN Rini Soemarno dan sejumlah pejabat terkait.

Let's block ads! (Why?)



February 01, 2019 at 12:35AM from Republika Online RSS Feed http://bit.ly/2BbWEDI
via IFTTT

Masuk Tahun Politik, BEI Optimistis Laju IHSG Baik

Penurunan IHSG di tahun pemilu sebelumnya bukan didorong kondisi politik.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Bursa Efek Indonesia (BEI) optimis pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di tahun politik ini akan berjalan baik. Hal itu diyakini sepanjang tidak terdapat isu atau gejolak dari sisi keamanan.

Direktur Penilaian Perusahaan BEI I Gede Nyoman Yetna mengatakan, para investor tidak perlu khawatir dengan Pemilihan Umum (Pemilu) Presiden dan Wakil Presiden pada April mendatang. Pasalnya, pemilihan presiden tidak akan terlalu memengaruhi laju indeks saham. 

"Kami sudah kumpulkan beberapa data terkait beberapa kali pelaksanaan Pemilu di Indonesia. Kita melihat perkembangan IHSG sejak Pemilu 2004, 2009, 2014, dan akan masuk 2019," katanya di Jakarta, Kamis, (31/1).

Ia menyebutkan, berdasarkan beberapa data itu, IHSG memang menurun pada beberapa periode pelaksanaan pemilu. Hanya saja, substansinya bukan disebabkan oleh kondisi politik dan ekonomi dalam negeri melainkan lebih karena faktor eksternal. 

"Kami contohkan pada 2008 terjadi penurunan indeks saham sebanyak 51 persen. Itu terjadi bertepatan dengan krisis financial AS subprime mortgage. Lalu pada 2013 IHSG menurun sebanyak 1 persen, ad apa? Itu dikarenakan The Fed mengurangi bond buying programme yang menyebabkan mulai tukar rupiah terkoreksi 25 persen," jelas Nyoman. 

Pada 2015, kata dia, pergerakan IHSG pun menurun sebanyak 12 persen. Penyebabnya yakni kekhawatiran terhadap pertumbuhan ekonomi Cina yang melambat. 

"Jadi beberapa momentum penurunan indeks, kami tekankan lebih banyak disebabkan faktor eksternal. Dengan indikator dan historis dari pergerakan IHSG di atas, pelaku pasar tidak perlu khawatir karena fundamental pasar modal kita cukup kuat," tuturnya.

Let's block ads! (Why?)



February 01, 2019 at 12:19AM from Republika Online RSS Feed http://bit.ly/2CUasmc
via IFTTT

Kader PDIP Akhirnya Mnta Maaf ke Pengurus Masjid Jogokariyan

Diharapkan tak ada pihak yang mencoba mengambil keuntungan dari peristiwa ini.

REPUBLIKA.CO.ID, YOGYAKARTA -- Kabid Humas Polda DIY, AKBP Yulianto mengungkapkan, bentrok di sekitar Masjid Jogokariyan, Ahad (27/1) lalu, telah mencapai kesepakatan damai. Kesepakatan dicapai usai dilakukannya permintaan maaf oknum pelaku penimpukan.

Ia menerangkan, kesepakatan itu diselesaikan di Kantor Camat Mantrijeron Kamis (31/1) malam. Ada beberapa klausul yang dipersyaratkan, dan salah satunya menghadirkan oknum pelaku penimpukan pada bentrokan lalu.

Yulianto menjelaskan, Kamis malam permintaan permintaan itu dilaksanakan. Oknum bernama Kristiono atau dikenal dengan nama panggilan Kelinci itu didatangkan. Dia pun  telah menyampaikan permintaan maaf.  "Alhamdulillah tadi malam sudah selesai dengan clear, para pihak menyatakan permasalahan sekitar Masjid Jogokariyan sudah selesai, tidak ada lagi permasalahan," ujar Yulianto.

Untuk itu, ia berharap, setelah ini tidak ada lagi pihak-pihak yang mencoba mengambil keuntungan dari peristiwa itu. Sebab, masyarakat Masjid Jogokariyan disebut sudah menerima dengan baik.

Terkait peristiwa sebenarnya, Yulianto merasa itu cukup menjadi bahan polisi. Ia merasa, yang penting permasalahannya sudah selesai dan apa yang dimintakan Takmir Masjid Jogokariyan sudah dipenuhi.

"Semua sudah selesai, tidak perlu ada perpanjangan narasi, dan tidak ada penyerbuan atau penyerangan ke masjid, jadi tidak ada yang perlu diganti. Saudara Kelinci sudah bertemu takmir dan minta maaf," ujar Yulianto.

Sejauh ini, ia memastikan, tidak ada Laporan Polisi (LP) atas peristiwa itu. Tapi, walau tidak ada LP, Polisi mengambil langkah-langkah lantaran kejadian itu berpotensi mengganggu kamtibmas.

Kalaupun ada LP, lanjut Yulianto, terkait bentrokan lain yang memang terjadi pada hari yang sama tapi di Ngampilan, Sleman, DIY. Tapi, ia merasa, laporan itu tidak ada kaitan dengan kejadian di Masjid Jogokariyan.

Pada kesempatan itu, Yulianto mengaku belum memastikan oknum yang disebut Kelinci merupakan kader PDIP. Tapi, konfirmasi status kader sendiri sudah diberikan Ketua DPD PDIP DIY, Bambang Praswanto, di Kantor DPD PDIP DIY pada Senin (28/1) lalu.

Yulianto turut membenarkan memang ada rencana aksi elemen masyarakat yang akan meminta penjelasan Polsek Mantrijeron, Jumat (1/2) besok. Konfirmasi langsung diberikan Kapolresta Yogyakarta.

Menurut Yulianto, Kapolresta sudah memberi penjelasan ke pihak-pihak yang hendak menggelar aksi, seperti FJI, jika kesepakatan damai sudah terjadi. Sehingga, aksi itu disebut tidak jadi dilaksanakan.

"Permasalahan sudah selesai, sehingga kegiatan itu dibatalkan, besok Jumat tidak ada kegiatan FJI yang akan bertanya ke Polsek Mantrijeron, tadi sudah dikonfirmasi Kaporesta," kata Yulianto.

Let's block ads! (Why?)



February 01, 2019 at 12:17AM from Republika Online RSS Feed http://bit.ly/2RXqaqU
via IFTTT

Tol Cijago Seksi II Beroperasi April 2019

Proses pembebasan lahan merupakan hal yang sulit untuk dilakukan

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pengelola Jalan Tol Cinere-Jagorawi (Cijago) PT Translingkar Kita Jaya (TLKJ) menargetkan seksi II jalan tol tersebut dapat beroperasi pada April 2019.

"Kita terus menyelesaikan pekerjaan, karena masih ada satu persen lagi yang harus kita selesaikan," kata Direktur Utama TKJ Hilman Muchsin di Depok, Jawa Barat, Kamis (31/1).

Hilman mengakui proses pembebasan lahan merupakan hal yang sulit untuk dilakukan karena untuk seksi II ini saja harus menunggu lebih dari delapan tahun pengerjaannya.

"Pengerjaannya mulai tahun 2010 hingga 2018 belum juga selesai. Masih ada tiga bidang lagi yang harus diselesaikan mungkin bulan Februari ini selesai," jelasnya.

Hilman menjelaskan untuk tarif seksi II ini ditetapkan Rp1.300 per km. Lebih murah dibandingkan dengan Tol Desari yang mencapai Rp1.500 per km. Sedangkan untuk seksi I tol Cijago Rp1.000 per km.

Hilman berharap masalah pembebasan lahan tidak menjadi masalah untuk menyelesaikan Tol Cijago sesi III yang dimulai dari Kukusan hingga Cinere. 

"Kita mulai membebaskan seksi III ke arah Krukut mudah-mudahan bisa berjalan lancar. Nanti Tol Cijago ini akan tersambung dengan jalan tol Depok-Antasari (Desari). Mudah-mudahan awal tahun 2020 ini bisa dioperasikan," harap Hilman.

Proyek Tol Cijago terbagi ke dalam tiga seksi sepanjang 14,7 kilometer. Seksi I Jagorawi-Raya Bogor sepanjang 3,7 kilometer telah beroperasi sejak 2012.

Seksi II memiliki panjang 5,5 kilometer yang menghubungkan Jalan Raya Bogor hingga Kukusan.  Seksi II terbagi ke dalam dua seksi, yaitu Seksi 2a Margonda-Cisalak sepanjang 3,5 kilometer dan Seksi 2b Kukusan-Margonda sepanjang 2 kilometer yang sudah mencapai 99 persen

Adapun untuk Seksi 3 Kukusan-Cinere sepanjang 5,5 kilometer, saat ini sedang dilakukan pembebasan lahan. Tol ini akan melintasi Kukusan hingga Cinere, yang saat ini masih dalam pengerjaan dan pembebasan lahannya

Let's block ads! (Why?)



February 01, 2019 at 12:17AM from Republika Online RSS Feed http://bit.ly/2CZkfHB
via IFTTT

Ini yang akan Dilakukan Prabowo di Debat Capres Kedua

Koordinator Badan Pemenangan Nasional (BPN), Dahnil Anzar Simanjuntak

Foto: Republika TV/Havid Al Vizki
EMBED
Calon presiden, Prabowo Subianto akan lebih banyak mendengar.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA — Koordinator Badan Pemenangan Nasional (BPN), Dahnil Anzar Simanjuntak mengatakan, debat capres kedua nanti, calon presiden, Prabowo Subianto akan lebih banyak mendengar saran dari para ahli pangan, infrastruktur, dan ahli energi.

Selain mendengar saran dari para ahli Prabowo juga akan menjelaskan visi-misinya.

Dahnil menjelaskan, dalam membuat kebijakan tentu harus dipikirkan secara matang.

Berikut video lengkapnya.

  • Videografer:
  • Havid Al Vizki
  • Video Editor:
  • Fian Firatmaja

Dapatkan Update Berita Republika

TERPOPULER

BERITA TERKAIT

BERITA LAINNYA

Let's block ads! (Why?)



February 01, 2019 at 12:01AM from Republika Online RSS Feed http://bit.ly/2CVtkkD
via IFTTT

Innalillahi, Mantan Kapolri Awaloeddin Djamin Wafat

Polri Kehilangan Sosok Awaloeddin yang penuh dedikasi.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Polri menyampaikan duka mendalam atas berpulangnya mantan Kapolri Jenderal (Purn) Awaloedin Djamin. "Polri turut berduka yang mendalam atas meninggalnya Bapak Awaloedin," kata Kepala Bagian Penerangan Umum (Kabagpenum) Polri Kombes Pol Syahar Diantono di Mabes Polri, Jakarta, Kamis (31/1).

Syahar mengatakan, Polri sangat kehilangan sosok Awaloedin karena jasa dan pengabdiannya yang besar untuk institusi Polri selama ini. "Beliau turut berjasa sangat besar bagi Polri dan mengabdikan dirinya untuk Polri. Pemikiran-pemikiran beliau banyak disumbangkan untuk kemajuan Polri," katanya.

Jenderal (Purn) Awaloedin Djamin lahir di Padang, Sumatra Barat, 26 September 1927. Awaloedin pernah menjadi anggota DPR Gotong Royong pada 1964-1966.

Ia pun dipercaya untuk mengemban tugas sebagai Menteri Tenaga Kerja dalam Kabinet Ampera pada era Presiden Soeharto pada tahun 1966-1967. Pada 1970, pria asal Minang ini menjadi Direktur Lembaga Administrasi Negara. Selanjutnya pada 1976, Awaloedin ditunjuk menjadi Duta Besar RI untuk Jerman Barat.

Awaloedin pun tercatat menjabat sebagai Kepala Kepolisian RI pada periode 1978-1982. Awaloedin juga didapuk sebagai "Bapak Satpam Indonesia" karena dia mempelopori lahirnya Satuan Pengamanan (Satpam).

Kisah pengabdian Awaloedin untuk Polri dan Indonesia akhirnya terhenti karena sakit yang dideritanya. Ia pun menghembuskan nafas terakhirnya saat menjalani perawatan di Rumah Sakit Medistra, Jakarta Selatan, Kamis.

Jenazah Awaluddin akan dikebumikan di Taman Makam Pahlawan Kalibata Jumat (1/2). Kapolri Jenderal Pol Tito Karnavian dijadwalkan menjadi inspektur dalam upacara penghormatan pemakaman Awaloedin.

Let's block ads! (Why?)



February 01, 2019 at 12:01AM from Republika Online RSS Feed http://bit.ly/2S1BrXa
via IFTTT

Masih Lelah Setelah Tidur 8 Jam? Mungkin Ini Penyebabnya

Dehidrasi bisa membuat seseorang merasa seperti kurang berenergi.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Tidur seringkali menjadi salah satu cara yang efektif untuk mengumpulkan kembali energi. Sayangnya, sebagian orang tetap merasa lemas meski sudah tidur cukup selama delapan jam.

Rasa lemas dan tak bertenaga meski sudah mendapatkan tidur yang cukup dapat disebabkan oleh beragam hal. Harper's Bazaar mengungkapkan setidaknya ada lima hal yang membuat seseorang tetap merasa lemas setelah tidur panjang.

Dehidrasi

Kurangnya asupan cairan dapat membuat tekanan darah menurun sehingga pengiriman oksigen ke otak melambat. Kondisi ini dapat membuat seseorang merasa seperti kurang berenergi.

Bila tetap merasa lelah setelah tidur delapan jam, tak ada salahnya menambah jumlah air yang diminum. Air sebaiknya diminum minimal 6-8 gelas per hari.

Masalah tiroid

Hipotiroidisme merupakan sebuah kondisi di mana tiroid tidak begitu aktif. Seperti diketahui, tiroid merupakan kelenjar yang memproduksi hormon yang mengontrol rasa kantuk dan lapar.

Hipotiroidisme merupakan penyebab umum dari tidur berlebih. Bila merasa lemas meski sudah banyak tidur, mungkin pergi ke dokter dapat menjadi solusi. Masalah hipotiroidisme bisa dideteksi melalui tes darah yang sederhana.

Apnea tidur

Apnea tidur memang bukan kondisi yang umum. Diperkirakan hanya sekitar 3-7 persen populasi yang mengalami kondisi ini. Penderita apnea tidur biasanya terbangun dari tudur karena mereka berhenti bernapas sebanyak lima sampai ratusan kali per jam. Karena mengganggu kualitas tidur, penderita apnea tidur cenderung tidur lebih lama sebagai kompnesasi.

Namun penderita tidak sadar bila terbangun sehingga penderita pun kadang tidak mengetahui mereka menderita apnea tidur. Apnea tidur dapat diwaspadai dari beberapa gejala seperti mendengkur, memiliki berat badan berlebih dan bangun dengan rasa sakit kepala akibat kekurangan oksigen di malam hari.

Masalah kesehatan mental

Merasa depresi tak selalu membuat penderitanya tidur lebih banyak. Akan tetapi, rasa depresi dapat membuat penderitanya merasa lebih berat untuk meninggalkan tempat tidur di pagi hari yang menyebabkan terjadinya tidur berlebih.

Tak ada salahnya bila membicarakan masalah depresi kepada orang lain. Sebaiknya depresi dibicarakan dengan tenaga profesional agar mendapatkan penanganan tepat.

Let's block ads! (Why?)



February 01, 2019 at 12:01AM from Republika Online RSS Feed http://bit.ly/2CWr3Wp
via IFTTT

Kiai Said Ajak Generasi Muda Hadapi Revolusi Industri 4.0

NU harus percaya diri menghadapi revolusi industri global. Tak boleh minder.

REPUBLIKA.CO.ID, Jakarta—Ketua Umum KH Said Aqil Siraj mengajak seluruh keluarga besar Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) untuk lebih siap menghadapi tantangan.

Dalam sambutannya di acara peringatan Hari Lahir (Harlah) ke-93 NU di Jakarta, Said menyinggung tantangan Revolusi Industri 4.0 yang cepat atau lambat akan segera datang. 

Dia juga mengingatkan seluruh pengurus muda agar segera mempersiapkan diri memasuki Revolusi Industri ini. Perubahan di berbagai bidang, baik teknologi, komunikasi, ekonomi, bahkan sosial menjadi hal yang harus dihadapi. 

“Alhamdulillah NU punya prinsip nasionalisme bagian dari iman. Semua itu dalam rangka memposisikan NU sebagai syuhada' alannas,” kata Said Aqil di hadapan peserta Harlah di Jakarta Convention Center, Jakarta, Kamis (31/1).

Dalam menyambut Revolusi Industri 4.0, Said Aqil juga meminta seluruh pengurus NU untuk dapat memposisikan diri sebagai penggerak masyarakat, baik dalam agama, pendidikan, ekonomi maupun sosial. 

Dia juga berharap, nantinya PBNU akan dipimpin generasi yang tangguh sehingga mampu mengatasi segala rintangan di masa depan. 

“NU harus percaya diri menghadapi revolusi industri global. Tak boleh minder. Kita tahu ke depan akan lebih berat lagi dan menantang,” sambung Said. 

Menurut dia, di sinilah  pemerintah harus memberi dukungan, dan mudah-mudahan kedepannya, NU dapat lebih berperan membangun Indonesia. 

Let's block ads! (Why?)



January 31, 2019 at 11:20PM from Republika Online RSS Feed http://bit.ly/2MJ3gh9
via IFTTT

Wakil Ketua Banggar DPR Akui Ditanya 10 Pertanyaan oleh KPK

Wakil Ketua Badan Anggaran DPR diperiksa untuk tersangka Taufik Kurniawan.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) terus mendalami kasus suap  pengalokasian Dana Alokasi Khusus (DAK) Kabupaten Kebumen. Pada Kamis (31/1) penyidik KPK memeriksa Wakil Ketua Badan Anggaran (Banggar) DPR RI Ahmad Rizki Sadig.

Politikus Partai Amanat Nasional (PAN) itu diperiksa sebagai saksi untuk melengkapi berkas terkait kasus dugaan suap Dana Alokasi Khusus (DAK) Kabupaten Kebumen. Kabiro Humas KPK Febri Diansyah mengatakan, Ahmad diperiksa sebagai saksi untuk tersangka Wakil Ketua DPR RI Taufik Kurniawan.

Usai diperiksa, Ahmad mengaku dicecar 10 pertanyaan oleh penyidik. Kepada wartawan, ia mengaku tak pernah ada instruksi khusus dari Taufik untuk membahas pengalokasian Dana Alokasi Khusus (DAK) Kabupaten Kebumen.

"Enggak, enggak ada. Kita tidak pernah membahas daerah-daerah, kita membahasnya besaran. Mekanisme itu saja," kata Ahmad di Gedung KPK Jakarta, Kamis (31/1).

Ahmad menjelaskan, mekanismenya adalah pembahasan besaran parameter-parameter daerah yang mendapatkan. "Jadi tidak orang, tidak daerah per daerah. Tidak pernah membahas khusus," terangnya.

Sebelumnya, Taufik mengungkap adanya aliran dana suap DAK ke pihak-pihak lain, salah satunya ke koleganya di PAN. Namun, dia menolak merinci nama-nama penerima aliran tersebut.

Dugaan adanya aliran dana suap ke sejumlah pihak diperkuat tuntutan mantan Bupati Kebumen Yahya Fuad. Dalam surat tuntutan itu, disebutkan bahwa pada Juni 2016 lalu, Taufik sempat menawarkan Dana Alokasi Khusus Perubahan tahun 2016 untuk jalan sebesar Rp 100 miliar kepada Yahya. Dengan catatan, anggaran itu tidak gratis, artinya harus ada pelicin untuk kolega Taufik.

KPK menetapkan Wakil Ketua DPR Taufik Kurniawan sebagai tersangka kasus dugaan suap pengalokasian Dana Alokasi Khusus (DAK) untuk Kabupaten Kebumen yang bersumber dari APBNP 2016. Taufik diduga menerima duit dari Mohammad Yahya Fuad.

Uang diberikan karena Taufik membantu menambah DAK Kabupaten Kebumen untuk fisik sebesar Rp 100 miliar di APBN. Penetapan tersangka pada Taufik merupakan pengembangan perkara dari kasus Yahya Fuad.

Atas perbuatannya, Taufik dijerat Pasal 12 huruf a atau huruf b atau Pasal 11 Undang-undang Nomor 31 Tahun 1999 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi sebagaimana telah diubah dalam Undang-undang Nomor 20 Tahun 2001 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi jo Pasal 55 ayat (1) ke-1 KUHP.

Let's block ads! (Why?)



January 31, 2019 at 11:17PM from Republika Online RSS Feed http://bit.ly/2sW5JvN
via IFTTT

Pendiri HijUp Ingin Indonesia Punya Distrik Fesyen Muslim

Indonesia punya dua kota untuk pusat fesyen muslim yakni Jakarta dan Bandung

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pendiri marketplace busana Muslim HijUp, Diajeng Lestari, ingin Indonesia memiliki distrik fesyen Muslim yang dikenal pecinta mode dunia. Hal ini diungkapkan Diajeng kepada Presiden Jokowi bersama belasan perancang busana Muslim lainnya di Istana Merdeka, Kamis (31/1). Diajeng berkaca pada Italia yang memiliki Duomo di Milan sebagai kiblat mode dunia, Harajuku di Jepang yang juga digandrungi anak muda, dan Taksim di Turki yang juga dikenal sebagai pusat fesyen. Diajeng Indonesia memiliki satu lokasi yang dikenal sebagai pusat mode, khususnya busana Muslim.

"Indonesia harus punya strategi pemasaran yang sangat strategis, mungkin kita bisa berkaca di beberapa negara lain. Indonesia penduduk Muslim terbesar di dunia dan sektor pariwisatanya sangat berpotensi punya distrik fesyen berstandar internasional," jelas Diajeng usai menemui Presiden Jokowi, Kamis (31/1).

Diajeng memandang Indonesia punya dua kota yang paling berpotensi dijadikan sebagai pusat fesyen Muslim, yakni Jakarta dan Bandung. Dua kota ini dianggap memiliki basis pasar yang kuat, potensi Muslim yang besar, dan sektor pariwisata yang tumbuh pesat.

"Namun kota lain juga punya potensi, Jogja dan Aceh juga. Karena begini, pusat fashion muslim ini terkait erat dengan industri pariwisata. Dan ada banyak potensi yang ada di Indonesia. Namun ya yang paling potensial kami melihat masih Jakarta dan Bandung," kata Diajeng.

Let's block ads! (Why?)



January 31, 2019 at 11:15PM from Republika Online RSS Feed http://bit.ly/2Ux3lHC
via IFTTT

Banjir di Saudi Akibatkan 12 Warga Meninggal Dunia

Cuaca ekstrem masih akan melanda wilayah Saudi hingga beberapa pekan ke depan.

REPUBLIKA.CO.ID, JEDDAH – Banjir yang melanda Arab Saudi pekan ini telah menimbulkan korban jiwa dan ratusan orang diungsikan. Otoritas Pertahanan Sipil Saudi mengatakan sebanyak 12 orang kehilangan nyawa mereka akibat banjir ini.  

Dilansir di Arab News, Kamis (31/1), sejumlah langkah penyelamatan telah dilakukan. Operasi darurat utama berlangsung di Tabuk, di mana 10 orang meninggal sejak hujan lebat mulai mengguyur kota  akhir pekan lalu. 

Satu orang tewas di Madinah, di mana video dramatis menunjukkan air banjir mengaliri jalanan. Sementara satu orang lainnya meninggal di wilayah perbatasan utara.  

Operasi darurat tersebut telah menyelamatkan 271 orang dari daerah banjir, lebih dari setengah dari mereka berada di Tabuk. Hujan deras telah melanda beberapa daerah di Arab Saudi pekan ini. 

Hujan deras terutama mengguyut di bagian barat dan barat laut Kerajaan Saudi dekat perbatasan dengan Yordania. 

Gubernur Provinsi Medinah, Pangeran Faisal bin Salman, mengunjungi warga yang terkena dampak banjir. 

Otoritas mengatakan, sejumlah komite telah dibentuk untuk menilai kerusakan yang disebabkan cuaca buruk tersebut. 

Laporan Badan Pers Saudi juga menyoroti tentang sistem drainase di titik-titik di sekitar kota Tabuk yang telah efektif. 

Dikatakan, bahwa pekerjaan selanjutnya di masa depan akan dilakukan untuk meningkatkan drainase kota selama hujan deras. 

Otoritas Umum untuk Meteorologi dan Perlindungan Lingkungan memprakirakan hujan masih mengguyur daerah utara dan barat, serta badai pasir atau angin berdebu di beberapa bagian Kerajaan. 

Selain itu, badai petir disertai angin kencang akan mengurangi jarak pandang di Riyadh dan wilayah Timur, serta membuat suhu udara lebih rendah.  

Let's block ads! (Why?)



January 31, 2019 at 10:54PM from Republika Online RSS Feed http://bit.ly/2SmoQNE
via IFTTT

Sukseskan Visi 2030, Pelabuhan Jeddan akan 'Bersolek'

IHRAM.CO.ID, JEDDAH — Saudi Industrial Services (Sisco) menandatangani nota kesepahaman (MoU) dengan Otoritas Pelabuhan Saudi untuk mengembangkan Pelabuhan Islam Jeddah (JIP) dalam jangka panjang. 

Seperti dilansir di Arabian Business pada Rabu (31/1), Perusahaan Terminal Gerbang Laut Merah (RSGT) akan mengkonsolidasikan fasilitas peti kemas di bagian utara JIP. 

Anak perusahaan Sisco juga akan melaksanakan rencana pengembangan yang komprehensif, yakni meningkatkan dan menambah kapasitas dermaga sambil memodernisasi JIP. 

Menurut pengajuan Sisco di Tadawul, langkah tersebut bertujuan menciptakan fasilitas kelas dunia yang mampu melayani pasar lokal penting. 

Selain itu, juga melayani perdagangan transhipment regional yang tengah berkembang.

Pengembangan itu juga bagian dari prinsip utama rencana Arab Saudi memposisikan diri sebagai pemain logistik utama di wilayah tersebut, sesuai strategi Visi 2030. 

RSGT adalah terminal peti kemas pertama di Kerajaan Arab Saudi (KSA) yang dibangun sektor swasta, berdasarkan perjanjian bangun, operasional, dan transfer (BOT). Biayanya pembangunannya lebih dari 544,5 juta dolar AS dan memiliki kapasitas 2,5 juta TEUs. 

Selain itu, RSGT adalah satu-satunya terminal di JIP yang mampu mengakomodasi sepenuhnya kapal peti kemas ultra-besar dengan kapasitas 14 ribu TEU. 

Sisco mengatakan RSGT secara konsisten, dinilai sebagai salah satu terminal berkinerja terbaik secara global. Sisco mencatat volume RSGT tumbuh lebih dari 16 persen pada pada 2018 dibandingkan pada 2017. 

Perkembangan penting sedang dilakukan oleh pemain kunci di pasar pengiriman di kawasan itu, termasuk DP World yang terdaftar di Nasdaq Dubai. 

Pada Januari 2019, operator pelabuhan milik negara menandatangani perjanjian untuk membeli saham mayoritas di operator pelabuhan Chili Puertos y Logistica seharga 502 juta dolar AS, mengambil alih kendali dua terminal pelabuhan utama di negara bagian Amerika Selatan. 

Berita Terkait

Tidak lama kemudian, DP World mengumumkan meningkatkan kepemilikannya di unit Australia dari Gateway Infrastructure Investments, serta investor lainnya.  

Let's block ads! (Why?)



January 31, 2019 at 10:51PM from Republika Online RSS Feed http://bit.ly/2HUVT7R
via IFTTT

Bawaslu Belum Bisa Proses Laporan PSI

Laporan PSI tak ditolak, melainkan ada syarat yang belum dipenuhi.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Bawaslu DKI Jakarta telah menerima laporan dari Partai Solidaritas Indonesia (PSI). Namun, Bawaslu belum bisa memprosesnya karena ada kekurangan dalam laporan tersebut.

"Sudah disampaikan kepada pelapor ada beberapa laporan yang memang harus dilengkapi, terutama formilnya. Jadi kami minta ke pelapor supaya laporan tersebut diperbaiki ditunggu sampai hari Senin," kata Komisioner Bawaslu DKI Jakarta Puadi mengatakan di unit Gakumdu Bawaslu DKI, Kamis (31/1).

Puadi menambahkan, laporan PSI tidak ditolak. Ia mengatakan, laporannya tetap diterima, tetapi belum bisa ditindaklanjuti. "Laporan ini hanya diterima namun belum dilengkapi berarti belum diregistrasi, karena beberapa syarat materil dan formilnya belum dilengkapi," tambah Puadi.

Komisioner Bawaslu DKI tersebut juga menambahkan meski sudah dilengkapi syarat formil dan materilnya, laporan itu masih harus dikaji. Dalam kajian tersebut akan ditentukan apakah ada unsur dugaan pelanggaran pidana. Jika ditemukan akan melakukan investigasi bersama kepolisian dan kejaksaan.

Terkait persyaratan yang belum lengkap, Puadi mengatakan ada sejumlah barang bukti serta beberapa persyaratan formil yang belum lengkap, tetapi tidak memberikan rincian lebih lanjut.

Sebelumnya, PSI melapor ke Bawaslu DKI terkait pemasangan spanduk dukungan LGBT yang mengatasnamakan PSI. Spanduk yang dipermasalahkan PSI tersebut bertuliskan "Hargai Hak-hak LGBT".

"Kami dari PSI baik DPP maupun DPW itu tidak pernah mencetak apalagi memasang spanduk yang dituduhkan kepada kami," kata Juru Bicara PSI Bidang Hukum, Rian Ernest, saat melapor ke Bawaslu, Kamis.

Let's block ads! (Why?)



January 31, 2019 at 10:51PM from Republika Online RSS Feed http://bit.ly/2Sayrr5
via IFTTT