Pages

Monday, April 1, 2019

Tyler Perry 'Protes' Mahalnya Harga Sebotol Air di Hotel

Di kamar hotelnya, Tyler Perry menemukan sebotol air mineral dijual 9 dolar.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Tyler Perry terkenal sebagai aktor, komedian, merangkap penulis skenario itu dicatat Forbes sebagai orang yang dibayar paling mahal di dunia hiburan Hollywood pada 2011. Meski begitu, ia tetap bereaksi seperti kebanyakan orang ketika melihat harga sebotol air mineral dijual seharga berkali-kali lipat harga pasar.

Reaksi itu Perry tunjukkan ketika menginap di salah satu hotel di Minneapolis. Di kamarnya, ia melihat sebotol air mineral dijual seharga 9 dolar AS atau sekitar Rp 128 ribu.

Perry lantas mengungkapkan 'protes' melalui akun Instagram-nya. 

"SEMBILAN DOLLAR!! SEMBILAN DOLLAR!!! Memangnya apa yang bisa dilakukan air putih ini, menyembuhkan kanker? Menumbuhkan Rambut?" tulis Perry melalui akun Instagram pribadinya.

Seperti dilansir FOX News, Perry mengaku sangat 'murka' ketika mengetahui harga sebotol air putih yang harganya selangit ini. Perry merasa sulit untuk mempercayai ada air putih botolan yang dijual dengan harga yang terlampau mahal.

"Saya akan menelan ludah dan mati karena dehidrasi sebelum saya membayar 9 dolar untuk sebuah boto air putih!!" kata Perry.

Bersama dengan 'protes' tersebut, Perry mengunggah foto dua botol air putih bermerek Fiji tersebut. Unggahan jenaka ini mengundang tawa dari warganet yang juga merasa takjub dengan harga tak masuk akal tersebut.

Hingga saat ini, unggahan Perry tersebut sudah disukai hampir 150 ribu warganet. Selain itu, unggahan tersebut juga diramaikan oleh hampir 15 ribu komentar.

"Senang mengetahui bahwa menjadi seorang jutawan tidak mengubah moral Anda (emoji tertawa)," tulis seorang warganet dengan akun @imanivaughnjones menimpali unggahan Perry.

Warganet lain juga menyatakan dapat mengerti perasaan Perry ketika melihat harga jual air putih botolan yang mahal tersebut. Alasannya, harga jual air putih botolan di pasaran Amerika Serikat jauh lebih murah dari itu.

"Bila Anda tahu bahwa harga air putih botolan di pom bensin hanya sekitar 1,39 dolar, Anda gila bila mau membayar 9 dollar. @tylerperry saya memahami Anda 100 persen," tulis warganet lain dengan akun @iamlegendarymstee.

Let's block ads! (Why?)



April 01, 2019 at 03:44PM from Republika Online RSS Feed https://ift.tt/2uEbBug
via IFTTT

No comments:

Post a Comment