REPUBLIKA.CO.ID, MADRID -- Penyerang anyar Real Madrid Vinicius Junior menyatakan kekagumannya pada Zinedine Zidane. Sepeninggal Santiago Solari, Vinicius dilatih Zidane.
Ia terkesan dengan karakter kepemimpinan juru taktik asal Perancis. Sebab Zidane memiliki profil sebagai pemain dan pelatih kelas dunia.
"Kadang-kadang kami sedikit tegang, ketika kami akan berbicara dengannya. Dia melakukan segalanya untuk Anda, jadi Anda hanya perduli tentang bermain bola," kata Vinicius, dikutip dari Marca, Senin (15/4).
Selama dibesut Solari, penyerang 18 tahun itu langganan tim inti Los Blancos. Namun malang bagi Vinicius, saat membela Madrid menghadapi Ajax Amsterdam pada leg kedua babak 16 besar Liga Champions, eks Flamengo mengalami cedera. Itu terjadi pada awal bulan lalu.
Ketika tongkat kepelatihan dipegang Zidane, Vinicius belum unjuk kemampuan. Kendati demikian, pesepak bola asal Brasil itu tak terlalu mempermasalahkan keadaan tersebut.
Ia yakin setelah sembuh ia akan memperoleh kesemapatan tampil. "Saya tahu Zidane memberi peluang kepada semua pemain," ujar Vinicius.
Kubunya mempersiapkan diri untuk pertarungan pada musim depan. Sebab kali ini Real Madrid hampir pasti gagal total, alias tanpa gelar.
April 15, 2019 at 05:00PM from Republika Online RSS Feed http://bit.ly/2VT3GFm
via IFTTT
No comments:
Post a Comment