Pages

Saturday, July 6, 2019

Bungkam Mesir, Pelatih Afsel Bangga dengan Penampilan Timnya

Pelatih Afsel bangga skuatnya mampu menyingkirkan tuan rumah Mesir.

REPUBLIKA.CO.ID, KAIRO -- Kejutan terjadi pada babak 16 besar Piala Afrika 2019. Afrika Selatan menundukkan tuan rumah Mesir di Stadion Internasional Kairo, Ahad (7/7) dini hari WIB.

Pelatih Bafana Bahana, Stuart Baxter memuji kinerja anak asuhnya. Menurutnya,  Ronwen Williams dan rekan-rekan tampil seperti yang mereka rencanakan.

"Kami memiliki waktu tiga hari untuk menyusun rencana permainan. Saya pikir para pemain melalukan dengan baik, berani bermain dengan pressing tinggi melawan tim yang bagus seperti Mesir," kata juru taktik asal Inggris itu.

Ronwen menilai timnya bakal kesulitan jika membiarkan tuan rumah bebas menguasai bola. Sehingga tak ada pilihan lain, Afrika Selatan harus agresif. Afsel membuat salah satu favorit tak berdaya. Bahkan pemain terbaik the Pharaohs, Mohamed Salah, dibuat tak berkutik.

"Para pemain menunjukkan masterclass. Butuh keberanian menunjukkan hal itu. Kami bangga dengan mereka, dan sangat senang dengan hasilnya," ujar Baxter.

Pada babak delapan besar, Afsel akan menghadapi Nigeria. Bukan sebuah laga mudah bagi Bafana-Bafana. Pasalnya Nigeria baru saja menundukkan juara bertahan Kamerun, 3-2 di fase 16 besar. Ini menjadi modal berharga bagi Super Eagles menuju tahapan berikutnya.

Let's block ads! (Why?)



July 07, 2019 at 07:31AM from Republika Online RSS Feed https://ift.tt/2XN5FPP
via IFTTT

No comments:

Post a Comment