REPUBLIKA.CO.ID, PALANGKA RAYA -- Kalteng Putra akan memboyong 18 pemain untuk membalas kekalahan saat menghadapi tuan rumah PSM Makassar pada leg kedua babak 32 besar turnamen Piala Indonesia. Laga ini akan digelar pada 3 Februari 2019 di Stadion Mattoangin, Makassar.
"Rencananya kami berangkat pada hari Jumat (1/2) pagi dan pemain masih ada satu hari lagi melakukan latihan di Palangka Raya. Ini untuk menyatukan cara bermain ketika menghadapi PSM Makassar," kata pelatih Kalteng Putra Gomes De Oliveira, Kamis (31/1).
Berkaca dari leg pertama saat mengalami kekalahan dari PSM di Stadion Tuah Pahoe Palangka Raya, Gomes mengaku anak asuhnya bermain sudah cukup bagus. Namun kekompakan tim akan terus dibangun agar permainan Laskar Isen Mulang, julukan Kalteng Putra, bisa lebih kuat dan bagus. "Dari yang saya lihat permainan anak-anak sudah memiliki kualitas bagus. Saya optimistis tim ini bisa menang saat melawan tuan rumah PSM Makassar," ujarnya.
Pada pertandingan nanti, tim kebanggaan masyarakat Kalimantan Tengah itu baru saja mendapatkan penambahan amunisi pemain asing asal Korsel Yu Hyun Koo. Ia akan diturunkan pada leg kedua Piala Indonesia. "Memang karakter bermain tim ini masih belum sesuai dengan karakter saya, tetapi apa yang saya inginkan di lapangan saat latihan maupun bertanding selalu dijalankan oleh pemain," jelas Gomes.
Disinggung keberadaan dua pemain asing berstatus seleksi, yakni Ritus Krjauklis (Latvia) berposisi bek dan Felife Borgos (Cile) berposisi penjaga gawang yang tidak ikut berlatih selama dua hari, Gomes menjelaskan, dua pemain itu sudah tidak mengikuti seleksi di skuat Kalteng Putra.
Dari informasi yang diperoleh Gomes, keduanya sudah meninggalkan Kalteng sejak dua hari lalu. Sebelumnya pada saat pertandingan Kalteng Putra melawan PSM Makassar, dua pemain tersebut masih berada di Palangka Raya serta menonton rekan-rekannya bermain menghadapi tim tamu. "Dua pemin itu kini sudah pulang dan tidak lagi mengikuti seleksi di tim ini," kata mantan pelatih Madura United itu.
January 31, 2019 at 04:24PM from Republika Online RSS Feed http://bit.ly/2MJqXG2
via IFTTT
No comments:
Post a Comment